Goa Maharani Lamongan
Gua Maharani dekat dengan Wisata Bahari Lamongan, letaknya di kecamatan Paciran Lamongan. Goa Maharani juga sering disebut Goa Istana Maharani. Anda harus punya nyali untuk masuk ke dalamnya, karena dalamnya 25 meter dari permukaan tanah. Tapi tempatnya luas, ada sekitar 2500 meter persegi atau seperempat hektar.
Penemuan Goa Maharani bisa dikatakan tidak sengaja, seperti banyak penemuan goa lainnya di Indonesia. Penemuan Gua Maharani tercatat pada tanggal 6 Agustus 1992. Sejak saat itu pemerintah memperhatikan dan kemudian memperbaikinya. Lalu diresmikan menjadi situs wisata sejak 10 Maret 1994 oleh Bupati Lamongan Muhammad Faried.
Gua Maharani hanya 500 meter dari pantai laut Jawa. Asiknya pula berada di tepi jalan Gresik-Tuban. Bila anda hendak berkunjung, catat waktu bukanya untuk umum, yaitu setiap hari pukul 07.30-12.00 WIB dan pukul 13.00-17.00 WIB.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar